Kecamatan Bandar Kabupaten Batang / Berita / TIM MAHASISWA KKN UNDIP MENGAJAK WARGA DESA WONOMERTO MENGEMBANGKAN PASAR UMKM SETEMPAT

Berita

TIM MAHASISWA KKN UNDIP MENGAJAK WARGA DESA WONOMERTO MENGEMBANGKAN PASAR UMKM SETEMPAT

Penyuluhan Pengembangan Pasar UMKM di Desa Wonomerto

        Pada (2/8/2024) KKN Tim II UNDIP telah melaksanakan penyuluhan pengembangan pasar UMKM di Balai Desa Wonomerto yang dihadiri oleh perangkat desa, Ibu-Ibu Kader PKK, Para ketua RT dan kepala Dusun, serta pelaku usaha olahan hasil bumi Desa Wonomerto. Desa Wonomerto yang berada di Kecamatan Bandar, Kabupaten Batang masih menjadi salah satu tujuan lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM II Tahun 2023/2024. Desa Wonomerto dikenal dengan berbagai macam potensi sumber daya alamnya mulai dari singkong, pisang, salak, teh, kopi, cengkeh, dan lainnya. Warga setempat menjadikan hasil kebun tersebut sebagai olahan-olahan yang dapat dijual kembali. Namun produk tersebut belum dijual secara optimal. Berdasarkan hasil wawancara dan survei yang dilakukan oleh Tim KKN UNDIP produk-produk tersebut hanya dijual pada lingkup yang kecil dan belum ada promosi ke pihak lain. Selain itu proses jual beli biasanya dilakukan dengan mendatangi rumah pemilik UMKM. Permasalahan lain yang ditemukan adalah belum adanya catatan keuangan yang memadai. Pemilik usaha menentukna harga hanya berdasarkan pasar dan belum memperhitungkan rugi laba yang dimiliki. 

        Oleh karena itu, melalui program KKN ini tim KKN UNDIP ingin mengajak pelaku UMKM di Desa Wonomerto untuk melakukan optimasi potensi sumber daya alam Desa Wonomerto pada produk UMKM. Program ini dijadikan sebagai salah satu program multi disiplin yang terdiri atas beberapa bidang keilmuan seperti teknik industri, akuntansi perpajakan, administrasi publik, informasi dan hubungan masyarakat, serta ilmu matematika. Dalam program ini Tim KKN UNDIP fokus terhadap pengembangan kualitas produk dan strategi pemasaran produk UMKM. Program ini memberikan edukasi berupa penggunaan SOP alat perlindungan diri (APD) serta pengadaan APD di lantai produksi, pembuatan katalog produk serta marketplace yang mudah digunakan pelaku usaha UMKM seperti Whatsapp Business. Selain itu juga memberikan pengajaran mengenai pembuatan video promosi, pelaporan pajak UMKM, serta pembukuan laporan keungan. Melalui program ini Tim KKN UNDIP berharap dapat membantu mengembangkan usaha yang dimiliki oleh warga setempat sehingg aproduk-produk yang dijual dapat menjangkau pasar yang lebih luas dengan kualitas produk yang terjaga dengan baik. 

* KKN Tim II UNDIP Tahun 2024 *